Mobil Kiat ESEMKA Rajawali

Author: Unknown Pada: Rabu, 04 Januari 2012 2 comments
Mobil Kiat ESEMKA Rajawali | Sungguh membanggakan dan patut diacungi jempol apa yang dilakukan anak negeri kita yang telah membuat mobil asli buatan Indonesia. Ialah Anak-anak SMK Warga Surakarta yang bekerja sama dengan bengkel KIAT Motor Klaten Indonesia.

Sebenarnya mobil ini telah dipamerkan pada tahun 2009 saat Pameran Pendidikan Nasional di kota Bandung yang turut serta dihadiri oleh Presiden SBY. tetapi saat itu mungkin belum begitu menonjol karena tertutup oleh dominasi mobil buatan jepang

Mobil ESEMKA Rajawali ini mencuat ketika salah satu pejabat yang juga Walikota Solo Joko Widodo membeli mobil ESEMKA ini untuk di jadikan mobil dinasnya sebagai tanda mendukung apa yang dilakukan oleh anak-anak negeri. Bahkan dikabarkan beberapa Kementerian di kota Surakarta juga akan menggunakan mobil ESEMKA Rajawali ini.



Mobil Kiat ESEMKA Rajawali ini bermodel mobil SUV (Sport Utility Vehicle). Dari segi interior dan eksterior, memiliki tampilan yang elegan, garang dan layak untuk bersaing dengan tampilan mobil buatan luar negeri dengan mobil buatan jepang ataupun Eropa.


Spesifikasi Mobil Esemka SUV:

Panjang : 5.035 mm
Lebar : 1.690 mm
Tinggi : 1.630 mm
Bahan Bakar : Bensin
kapasitas Mesin : 1.500 cc SOHC 4 silinder + multi point injection
Transmisi : 6 (1-2-3-4-5-R)
Max Speed : 180 Km/jam
Max. Output : 105HP / 5.500 rpm
Max Torque : 145 Nm / 4.100 RPM
Power Stearing
Central Lock System
Power Windows
Parking Censor
Air Conditioner Dual Zone
Audio System + CD
Daya Tampung 7 Penumpang + Supir




Untuk Harga Mobil ESEMKA Rajawali ini bila di produksi massal bisa mencapai kisaran angka 95juta rupiah, tentu saja harga ini jauh lebih murah daripada mobil lainnya. Untuk Dealer resmi penjualan Mobil KIAT ESEMKA Rajawali ini sementara belum ada karena saat ini sedang mengajukan ijin agar bisa di produksi secara massal yang kemudian dijual secara umum

2 comments:

Haris Pulungan mengatakan...

Saya mempunyai usul kepada pihak produsen,agar modelnya itu jangan terlalu lepes,kalo bisa kokoh dan lebar dia.
Dan usul saya kalo untuk pemasarannya,sebelum mobil dipasarkan scara masal sebaiknya kpada pihak produsen memberikan satu mobil yg sangat bagus dari produksi kiat esemka ini untuk diberikan kpda salah satu wrga yg bersedia bekerjasama dgn pihak kiat esemka trsebut untuk mempromosikan mobil trsebut dgn cara sambil mmbawa mobil trsebut jalan ke setiap jalan yg ada,agar masyarakat lainnya yg ada di kota tersebut brminat untuk mmbelinya.

Ingo mengatakan...

 setuju gan, kiranya juga pihak produsen berkonsultasi kepada pihak2 atau ahli@d22894768ce280936c47541e1775783a  yg lebih berkompeten dalam hal tersebut agar mobil esemka bisa menjadi mobil nasional yg berkualitas. jangan sampai nasib mobil esemka seperti nasib mobil Timor.
ga' salah juga kalau produsen melirik pasar internasional jangan hanya pasar lokal.

Posting Komentar